Minggu/ 30 April 2023/ Humas.

Tepat pada tanggal 30 April 2023 hari Minggu yang lalu sekolah mengadakan kegiatan Wisuda dan pelepasan kelas 12 tahun pelajaran 2022/2023 yang bertempat di gedung Aula Kampus STTD Setu Bekasi. Kegiatan ini menghadirkan semua siswa kelas 12 dan orang tua masing-masing.

Rangkaian acara di isi dengan penampilan seni dan kreasi dari siswa sekolah ini dan mendapat sambutan meriah dari tamu yang hadir. Panitia sengaja mengundang mantan kepala sekolah yang pernah bertugas dan membesarkan sekolah ini dari awal berdiri hingga tahun 2023 ini.

Hadir juga pada kesempatan acara ini adalah Perwakilan dari Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III yang diwakili oleh Bapak H. Nurdin, MPd sebagai Analis Kebijakan di KCD Wilayah III. Juga hadir Pengawas Pembina Sekolah Bapak Rojali, MA yang ikut menyaksikan gelaran wisuda pada hari Minggu ini.(AA) lihat video Youtube Acara pada link dibawah ini :

https://www.youtube.com/live/ShSUyOJuy_g?feature=share

Wisuda & Pelepasan Kelas 12 Tahun 2022/2023 Di Aula STTD Setu Bekasi

Navigasi pos



Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home2/tamselsch/public_html/wp-includes/functions.php on line 5471

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home2/tamselsch/public_html/wp-includes/functions.php on line 5471